Bagaimana Cara Membuat Samsung Account?

Kamu sedang mencari panduan tentang bagaimana cara membuat Samsung account? Jika ya, maka artikel pembahasan kali ini sangat cocok untuk kamu simak.

Pembahasannya dijamin lengkap, lebih utamanya lagi akan sangat cocok bagi kamu yang pertama kalinya membuat akun Samsung. Atau bahkan pengguna perangkat Samsung baru. Penasaran bagaimana caranya? Yuk langsung simak ulasan lengkap selanjutnya sampai selesai.

Cara Membuat Samsung Account Menggunakan Browser

Bagaimana Cara Membuat Samsung Account?
Gambar Dibuat dengan Canva Pro (Premium)

Atau maksudnya pembuatan dilakukan dengan menggunakan website, via web browser dan bisa dilakukan dengan laptop atau komputer yang kamu miliki. Bagaimana cara melakukannya?

  1. Pertama, siapkan terlebih dahulu email yang akan digunakan dan pastikan emailnya masih aktif
  2. Berikutnya, masuk ke halaman website resmi Samsung di https://www.samsung.com/us/account/signin/
  3. Pastikan alamat website tersebut diketik dan dicopy secara benar
  4. Jika sudah, maka sistem web browser akan otomatis menampilkan form untuk melakukan pendaftaran
  5. Pastikan semua form registrasi akun baru diisi secara benar, mulai dari Nama. Kemudian Email, hingga kata sandi dan beberapa form yang memang wajib diisi
  6. Lalu jika dirasa semua form telah diisi lengkap serta benar, maka lanjutkan prosesnya dengan mengklik Next dibagian menu paling bawah
  7. Berikutnya silahkan langsung cek alamat email, pihak sistem Samsung akan otomatis mengirimkan link untuk verifikasi
  8. Buka alamat email, lalu buka link verifikasi yang telah dikirimkan ke email yang sudah kamu daftarkan sebelumnya.

Nah, dengan panduan juga langkah-langkah tersebut. Maka dipastikan akun Samsung akan otomatis berhasil dibuat.

Walaupun untuk prosedur serta langkahnya terbilang mudah, namun nyatanya masih banyak pengguna yang merasa kesulitan untuk membuat akunnya. Tidak jarang pengguna kesulitan mendapatkan link verifikasi yang seharusnya dikirimkan melalui email.

Hal tersebut dapat terjadi demikian karena mungkin saja salah memasukkan alamat email, atau pengguna yang kelupaan tidak mengecek kootak masuk. Namun sebaliknya, jika kamu sudah mendapatkan link untuk verifikasi. Maka bisa langsung klik tautan tersebut tanpa menunggu lama.

Cara Membuat Samsung Account Menggunakan Pengaturan HP

Jika panduan cara membuat Samsung account sebelumnya lewat laptop, atau komputer. Maka sekarang kamu dapat melakukannya menggunakan HP atau perangkat secara langsung. Dengan memanfaatkan menu Pengaturan, nah bagaimana cara melakukannya?

  1. Pastikan perangkat HP Samsung kamu memiliki daya baterai lebih dari 50%, hal ini dilakukan agar pembuatan akun bisa dilakukan dengan gampang
  2. Berikutnya langsung menuju menu Pengaturan atau Settings dari perangkat kamu
  3. Selanjutnya masuk ke sub menu Cloud dan Akun
  4. Jika sudah perintah tersebut dilakukan, pilih menu paling bawah dengan keterangan Tambahkan Akun
  5. Berikutnya pilih menu Samsung Account atau Akun Samsung
  6. Lanjutkan prosesnya dengan klik Buat Akun, setelah itu maka perangkat akan menampilkan form untuk registrasi atau pendaftaran
  7. Pastikan agar semua form pertanyaan diisi secara benar, form tersebut mulai dari Email hingga kata sandi serta Nama pengguna akun
  8. Usahakan data yang digunakan untuk daftar, adalah data milik sendiri serta pastikan semua form telah diisi lengkap
  9. Sama seperti prosedur sebelumnya, jika dirasa semua form diisi lengkap. Lanjutkan prosesnya dengan klik Setuju atau Next sesuai dengan yang ditampilkan sistem
  10. Berikutnya kamu hanya tinggal menunggu link dikirimkan ke alamat email yang didaftarkan sebelumnya untuk melakukan verifikasi
  11. Langsung buka email, lalu lakukan verifikasi segera berdasarkan ketentuan dari Samsungnya
  12. Selesai.

Dengan dua metode cara membuat Samsung account di atas, maka dapat dipastikan kamu sudah memiliki akun baru. Dengan begitu, maka dipastikan semua fitur dan fasilitas dari Samsung akun siap digunakan.

Fitur yang Akan Didapatkan dari Membuat Samsung Account

Ya, Samsung juga pasti tidak hanya sekadar menyediakan fasilitas Akun tanpa tujuan. Namun pengguna dan pemiliknya ternyata ditawarkan segudang fitur menguntungkan. Nah, apa saja fitur unggulan tersebut?

  1. Samsung Internet (sebagai browser web sederhana yang terpercaya, cepat juga sederhana)
  2. Samsung Cloud (merupakan sistem penyimpanan data ekstra atau penyimpanan virtual di awan)
  3. Bixby (Fitur baru agar dapat berinteraksi dengan ponsel menggunakan perintah suara)
  4. Galaxy Theme
  5. Fitur Temukan Ponsel Saya (sebagai fitur untuk dapat melacak perangkat yang hilang)
  6. Samsung Pass
  7. Samsung Health
  8. Berbagi Profil
  9. Keyboard Samsung Neural
  10. Folder Aman (sebagai fitur untuk mengamankan file atau dokumen pengguna)
  11. Samsung Connect (sebagai sistem fitur yang mengawasi juga mengontrol perangkat)
  12. Samsung Member (forum pertanyaan antara pengguna Samsung satu dengan pengguna Samsung lainnya)
  13. Galaxy Apps

Nah, itulah beberapa fitur unggulan jika kamu berhasil mengaplikasikan bagaimana cara membuat Samsung account dengan benar.

Mungkin ke depannya Samsung sendiri akan lebih banyak menawarkan fitur-fitur unggulan. Dengannya, dipastikan pembuatan akun Samsung tidak akan ada rugi. Malah akan menguntungkan.

Cara Menghapus Samsung Account

Jika dirasa kamu belum perlu menggunakan akunnya dan sudah terlanjur akun dibuat. Lalu kamu ingin menghapusnya, bisa langsung ikuti langkah di bawah in

  1. Pertama, langsung buka menu Pengaturan dan klik sub menu Akun dan Pencadangan
  2. Dari menu tersebut pilih langsung menu Samsung Account dan klik tiga titik dibagian kanan atas
  3. Lanjutkan prosesnya dengan memilih menu Remove Acount, di halaman berikutnya klik Remove dengan menginput ulang kata sandi
  4. Terakhir, klik Remove Ulang dan akun sudah berhasil dihapus.

FAQ │Pertanyaan Seputar Cara Membuat Samsung Account

Apakah Membuat Samsung Akun Harus Bayar?

Tidak.

Apakah dengan Remove Akun Data Juga Akan Hilang?

Ya, otomatis hilang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Samsung

79 Topics
More Docs