Bagaimana Cara Menghapus File Sampah di HP Samsung?

Bagaimana cara menghapus file sampah di HP Samsung? File sampah atau file cache biasanya secara otomatis tersimpan di memori HP android, termasuk di HP Samsung.

Ada 2 jenis file sampah berdasarkan tempat penyimpanannya, yakni file sampah yang tersimpan di RAM dan juga di memori internal HP. Kesamaannya, kedua jenis file sampah di android ini dapat mempengaruhi performa kinerja HP dan membuatnya melambat.

Umumnya file sampah yang tersimpan di RAM akan terhapus otomatis ketika HP Samsung direstart atau dimatikan. Namun, berbeda dengan file sampah yang tersimpan di memori internal, perlu tindakan manual untuk bisa membersihkannya.

Sayangnya, masih banyak pengguna yang belum tahu cara menghapus file sampah di HP Samsung khususnya. Jika kamu termasuk salah satunya, maka wajib membaca ulasan ini sampai selesai.

Bagaimana Cara Menghapus File Sampah di HP Samsung?

File sampah atau file cache sering menjadi momok menyebalkan bagi para pengguna HP android, termasuk HP Samsung. Bagaimana tidak?

Jenis file ini dapat memberikan dampak pada performa kinerja HP sehingga membuatnya menjadi lemot. Dan cara tepat untuk mengatasi masalah ini yakni dengan menghapus file sampah tersebut.

Terdapat beberapa metode yang bisa dilakukan untuk membersihkan file sampah di HP Samsung khususnya.

Cara ini tentunya bisa diterapkan di semua seri HP Samsung, baik itu HP Samsung lama hingga keluaran terbaru.

Adapun cara menghapus file sampah di HP Samsung semua tipe selengkapnya, sebagai berikut:

1. Lakukan Restart HP Samsung

Cara paling mudah untuk membersihkan file sampah yang tersimpan di memori HP Samsung adalah dengan Restart atau Mulai Ulang.

File sampah atau cache yang disimpan di RAM ini sifatnya sementara. Umumnya berisi file cache dari aplikasi yang pernah dijalankan di HP demi mempercepat loadingnya saat dijalankan lagi di momen kedua.

Untuk melakukan restart pada HP Samsung bisa dibilang sangat mudah. Cukup dengan menekan dan tahan tombol Power, lalu pilih Restart atau Mulai Ulang yang ada di layar.

Selain itu, kalian juga bisa memanfaatkan fitur Assistant Bixby untuk mematikan HP Samsung dengan suara.

2. Hapus Sampah di Samsung dengan Fitur Battery and Device Care

Cara kedua ini berguna untuk menghapus file data yang tidak diperlukan pada cache di HP Samsung milikmu. Di sini kita akan memanfaatkan fitur bernama Battery and Device Care atau Perawatan Perangkat dan Baterai yang bisa diakses lewat menu Pengaturan.

Selain menghapus file sampah tidak diperlukan, cara ini juga sekaligus mengoptimalkan perangkat agar performa kinerjanya dapat meningkat secara keseluruhan. Untuk langkah-langkah melakukannya sendiri, yakni:

  • Langkah yang pertama kamu buka menu Pengaturan atau Settings di HP Samsung milikmu.
  • Sekarang gulir ke bawah lalu klik pada opsi Perawatan Perangkat dan Baterai atau Battery and Device Care.
  • Pada halaman tersebut selanjutnya kamu klik tombol Optimasi Sekarang atau Optimize Now yang ada di bagian bawah tampilan.
  • Tunggu beberapa saat sampai fitur ini selesai melakukan scan dan sekaligus menghapus data cache serta meningkatkan kinerjanya secara keseluruhan.
  • Selesai.

Beberapa langkah optimasi yang bisa dilakukan oleh fitur ini, seperti menghentikan aplikasi yang berjalan di latar belakang, memaksimalkan penggunaan dan fungsi baterai, serta memindai aplikasi yang error dan terkena malware.

3. Menghapus Sampah Aplikasi Secara Manual

Menjalankan aplikasi muapun di game di HP Samsung, biasanya file cache dari aplikasi akan otomatis disimpan di dalam memori internal.

File cache ini berguna untuk mempercepat akses menu di aplikasi di momen yang kedua. Akan tetapi, tidak jarang file cache aplikasi tersebut menjadi dalang utama yang membuat aplikasi error.

Untuk mengatasi masalah error pada aplikasi ini, kamu perlu melakukan penghapusan file cache di dalamnya. Untuk langkah-langkah melakukannya sendiri, yakni:

  • Langkah yang pertama kamu buka menu Pengaturan atau Settings di HP Samsung. 
  • Gulir ke bawah lalu masuk ke opsi Aplikasi atau Apps.
  • Sekarang kamu pilih salah satu aplikasi yang ingin dihapus file cache tersimpan di dalamnya.
  • Lanjutkan dengan masuk ke opsi Penyimpanan atau Storage.
  • Lalu klik tombol Hapus Memori atau Clear Cache yang ada di bagian bawah tampilan.
  • Selesai.

Kamu bisa menerapkan cara menghapus file cache di HP Samsung seperti yang dijelaskan di atas untuk menghapus file cache dari aplikasi lainnya.

Beberapa jenis aplikasi biasanya menyimpan data cache yang cukup besar, seperti Facebook, Instagram, TikTok, Shopee, Google Chrome dan lain sebagainya. Kamu bisa memilih untuk menghapus file cache dari beberapa aplikasi berat tersebut.

4. Menghapus Sampah di HP Samsung dengan Aplikasi

Cara menghapus file cache di HP Samsung lainnya yakni dengan memanfaatkan aplikasi pihak ketiga yang bisa diinstall secara gratis melalui Google Play Store.

Ada banyak pilihan aplikasi cleaner cache yang bisa ditemukan di sana. Salah satunya yang cukup populer digunakan yakni bernama CCleaner – Pembersih.

Aplikasi CCleaner – Pembersih sendiri sudah didownload lebih dari 100 juta kali di Google Playstore. Fungsinya dalam membersihkan file sampah di android sangat baik serta mudah untuk digunakan. Untuk cara menginstall aplikasi CCleaner – Pembersih dan cara penggunaannya sendiri, yakni:

  • Pertama kamu cari aplikasi CCleaner – Pembersih di Google Play Store dan klik Instal. https://play.google.com/store/apps/details?id=com.piriform.ccleaner 
  • Jika sudah berhasil dipasang, sekarang kamu jalankan aplikasi tersebut.
  • Aplikasi akan melakukan scanning memori HP. 
  • Jika sudah, sekarang kamu klik tombol PEMBERSIHAN CEPAT yang ada di sana.
  • Konfirmasi pembersihan cache dengan klik tombol SELESAIKAN PEMBERSIHAN.
  • Secara otomatis semua file cache yang tidak diperlukan di HP Samsung akan dihapus.
  • Selesai.

Selain aplikasi CCleaner – Pembersih, kamu juga bisa memilih menggunakan aplikasi pembersih memori lainnya yang tersedia di Google Play Store.

5. Hapus File Cache di HP Samsung Lewat Recovery Mode

Di dalam Recovery Mode disediakan beberapa menu dengan fungsinya masing-masing. Salah satunya yakni menu bernama Wipe Cache Partition yang berfungsi untuk menghapus file cache sistem yang tidak diperlukan di HP Samsung. Dengan melakukannya performa kinerja HP akan jauh lebih optimal dibandingkan sebelumnya.

Inilah salah satu cara menghapus file cache di HP Samsung yang paling ampuh dan disarankan untuk dilakukan secara berkala, misalnya 1 bulan sekali. Untuk langkah-langkah menghapus file cache sistem Samsung lewat Recovery Mode tersebut, yakni:

  • Matikan daya pada HP Samsung milikmu.
  • Jika layar sudah dalam keadaan off, sekarang kamu sambungkan HP Samsung ke perangkat lain menggunakan kabel USB type-C.
  • Selanjutnya tekan dan tahan tombol Power + Volume Atas secara bersamaan selama beberapa detik.
  • Lepaskan tekanan pada kedua tombol ketika sudah muncul tampilan logo di layar HP Samsung. 
  • Secara otomatis HP akan langsung masuk ke Recovery Mode. Lanjutkan dengan arahkan pilihan ke menu Wipe Cache Partition dengan tombol Volume, dan pilih dengan menekan tombol Power.
  • Konfirmasi dengan pilih Yes, dan sistem akan melakukan penghapusan cache. 
  • Tunggu hingga prosesnya selesai, kemudian pilih menu Reboot System Now untuk merestart HP Samsung.
  • Selesai. 

Setelah melakukan restart atau reboot, HP Samsung akan kembali masuk ke halaman layar menu utama dan kamu bisa mengoperasikannya seperti biasa.

Dimana Letak Sampah di HP Samsung?

Sampah di HP Samsung dapat ditemukan di dua tempat, yaitu:

1. Galeri

Di Galeri, sampah adalah file-file foto dan video yang telah dihapus. File-file ini akan tersimpan di folder “Trash” selama 30 hari sebelum dihapus secara permanen.

Untuk menemukan sampah di Galeri, buka aplikasi Galeri, lalu ketuk ikon tiga garis di pojok kanan layar. Kemudian, pilih “Trash”.

2. Device Care

Di Device Care, sampah adalah file-file cache dan data aplikasi yang tidak digunakan lagi. File-file ini dapat menyebabkan performa ponsel menurun.

Untuk menemukan sampah di Device Care, buka aplikasi Pengaturan, lalu ketuk “Device Care”. Kemudian, ketuk “Penyimpanan”. Setelah itu, ketuk “Bersihkan sekarang”.

Berikut adalah langkah-langkah untuk menemukan sampah di HP Samsung:

Melalui Galeri

  • Buka aplikasi Galeri.
  • Ketuk ikon tiga garis di pojok kanan layar.
  • Pilih “Trash”.

Melalui Device Care

  • Buka aplikasi Pengaturan.
  • Ketuk “Device Care”.
  • Ketuk “Penyimpanan”.
  • Ketuk “Bersihkan sekarang”.

Akhir Kata

Itulah tadi beberapa cara menghapus file cache di HP Samsung semua tipe yang mudah bisa kalian terapkan sendiri. Semoga informasi di atas bermanfaat bagi pembaca semuanya. Jangan lupa bagikan artikel ini ke media sosial kamu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Samsung

79 Topics
More Docs