Bagaimana Cara Menampilkan Cuaca di HP Samsung?

Cara menampilkan cuaca di HP Samsung sebenarnya sangat mudah. Kamu bisa gunakan fitur bawaan dari HP Samsung ataupun aplikasi pihak ketiga yang bisa kamu unduh dari Google Play Store secara gratis.

Widget cuaca merupakan layanan yang menyajikan informasi cuaca setiap hari dilingkungan kamu saat ini. Kamu bisa tampilkan fitur cuaca ini di halaman depan HP Samsung yang kamu gunakan.

Di artikel ini sudah saya sajikan panduan lengkap menampilkan fitur cuaca di HP Samsung dengan mudah bahkan dilengkapi dengan gambar ilustrasi yang memudahkan kamu memahaminya.

Manfaat Fitur Cuaca di HP Samsung

Fitur cuaca di HP Samsung ini sangat bermanfaat banget lho. Apalagi saat cuaca musim hujan seperti sekarang ini. Kita jadi bisa tahu prediksi cuaca setiap harinya.

Bagi kamu yang kerja di kantor atau di luar rumah, fitur ini akan sangat membantu banget. Setidaknya, kamu akan dapatkan beberapa manfaat berikut:

  1. Bisa tahu apakah hari ini akan hujan atau tidak
  2. Informasi jam berapa hujan akan turun
  3. Dapat memprediksikan kapan harus keluar rumah
  4. Bisa lebih siap menghadapi cuaca kapan pun

Cara Menampilkan Cuaca di Layar Utama HP Samsung

Dilihat dari beberapa manfaatnya di atas, kita sadar betapa pentingnya widget cuaca ini. Sudah seharusnya fitur cuaca ini kita aktifkan. Selain bermanfaat, widget ini juga gratis lho.

Secara default fitur cuaca ini sudah aktif di semua ponsel Samsung Galaxy. Namun, bisa saja hilang karena berbagai alasan.

Untuk mengaktifkan fitur ini, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut:

1. Gunakan Fitur Bawaan HP Samsung

  • Buka ponsel Samsung
  • Kemudian klik tahan di tempat kosong layar utama
  • Pilih widget
Cara Menampilkan Cuaca di HP Samsung
  • Scroll ke bawah cari menu cuaca
  • Klik cuaca
Cara Menampilkan Cuaca di HP Samsung
  • Akan muncul beberapa style cuaca yang bisa kamu gunakan
  • Klik style widget cuaca yang kamu inginkan
  • Klik tambah
Cara Menampilkan Cuaca di HP Samsung
  • Widget cuaca akan tampil di halaman utama layar ponsel Samsung kamu
  • Berikut tampilannya:
Cara Menampilkan Cuaca di HP Samsung

Note:

Panduan menampilkan cuaca ini saya buat dengan menggunakan HP Samsung A54. Kemungkinan akan beda tampilannya jika kamu gunakan Samsung Galaxy versi lain. Namun, secara keseluruhan mah gak akan jauh banyak bedanya.

Pastikan juga kamu sudah menggunakan versi OS terbaru dan update. Jika setelah melakukan langkah di atas, widget cuaca tidak tampil, coba kamu restart dulu lalu ulangi langkah di atas.

2. Gunakan Aplikasi Pihak Ketiga

  • Buka aplikasi Google play store di HP Samsung kamu
  • Cari aplikasi cuaca
  • Pilih salah satu aplikasi yang kamu inginkan
  • Klik install
  • Tunggu proses instalasi selesai
Cara Menampilkan Cuaca di HP Samsung
  • Buka aplikasi tersebut
  • Pilih widget cuaca
  • Pilih style widget cuaca yang diinginkan
  • Klik tambahkan
  • Selesai

Catatan:

Widget cuaca akan tampil di halaman utama sesuai dengan halaman yang terbuka saat kamu buka aplikasi ini. Pastikan kamu tidak mengaktifkan fitur widget cuaca bawaan agar tidak ada data ganda.

Cara Menonaktifkan Cuaca di HP Samsung

Tidak semua orang butuh dan suka dengan widget cuaca ini. Jika setelah kamu aktifkan fitur cuaca di HP Samsung ternyata terasa mengganggu, kamu bisa menonaktifkannya kembali dengan cara berikut:

  • Buka layar utama HP Samsung kamu
  • Kemudian tekan dan tahan widget cuaca
  • Akan muncul menu baru
  • Pilih dan klik menu hapus
Cara Menampilkan Cuaca di HP Samsung
  • Widget cuaca akan hilang dari layar utama HP Samsung kamu

Cara Mengubah Lokasi Widget Cuaca di HP Samsung

Secara default, widget cuaca di HP Samsung menyajikan informasi cuaca berdasarkan lokasi kamu saat ini. Jika kamu ingin mengetahui cuaca di wilayah lain, kamu bisa ubah lokasi widget cuaca di HP Samsung dengan langkah berikut:

  • Klik widget cuaca di HP Samsung
Cara Menampilkan Cuaca di HP Samsung
  • Klik strip tiga di pojok kiri atas
Cara Menampilkan Cuaca di HP Samsung
  • Klik kelola lokasi
Cara Menampilkan Cuaca di HP Samsung
  • Pilih dan klik tanda plus (+)
Cara Menampilkan Cuaca di HP Samsung
  • Ketik lokasi yang ingin kamu cek, misalnya saya cari lokasi Garut Kota
Cara Menampilkan Cuaca di HP Samsung

Catatan:

Informasi cuaca yang kamu pilih akan muncul di widget cuaca HP Samsung kamu. Untuk mengetahui informasi cuaca lain di HP Samsung, kamu bisa ikuti langkah di atas.

Rekomendasi Aplikasi Widget Cuaca di HP Samsung

NoNama DeskripsiFitur Utama
1AccuWeatherAplikasi cuaca yang menyediakan ramalan cuaca terperinci, informasi radar, dan peta cuaca interaktif.Ramalan cuaca, peta radar, notifikasi cuaca ekstrem.
2Weather & Clock WidgetWidget cuaca yang dapat disesuaikan dengan berbagai tema dan ukuran. Menampilkan kondisi cuaca saat ini dan perkiraan jangka waktu tertentu.Widget disesuaikan, informasi cuaca saat ini, perkiraan waktu.
3The Weather ChannelAplikasi cuaca dengan pembaruan cuaca setiap 15 menit, ramalan jangka panjang, dan berita cuaca lokal.Pembaruan cuaca setiap 15 menit, ramalan jangka panjang, berita cuaca.
41WeatherAplikasi cuaca dengan antarmuka yang bersih dan menarik, memberikan informasi cuaca yang lengkap dan terperinci.Informasi cuaca lengkap, antarmuka yang menarik, peta cuaca.
5Google WeatherWidget cuaca bawaan yang dapat ditampilkan di layar beranda. Memberikan informasi cuaca saat ini dan perkiraan jangka waktu.Widget bawaan, informasi cuaca saat ini, perkiraan waktu.

FAQ | Pertanyaan Tentang Cara Menampilkan Cuaca di HP Samsung

Kenapa widget cuaca tidak muncul?

Kemungkinan widget terhapus atau belum kamu aktifkan fiturnya.

Apa guna aplikasi cuaca?

Aplikasi cuaca digunakan untuk mengetahui kondisi cuaca di lokasi kamu saat ini setiap harinya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Samsung

79 Topics
More Docs